Thursday, June 4, 2020

Aktif Berolahraga - Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan Kelas VI

Aktif Berolagraga

Penyajian materi pada Buku Siswa Aktif Berolahraga - Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan Kelas VI bersifat kontekstual dan aplikatif. Buku ini memuat permainan bola besar, permainan bola kecil, atletik, serta gerak dan dasar seni bela diri.

Buku ini juga menyajikan materi aktivitas kebugaran jasmani, senam lantai, aktivitas gerak berirama, dan renang gaya dada. Di bidang kesehatan, materi yang disajikan mengenai kebersihan alat reproduksi. Untuk menunjang pembelajaran, buku ini memuat banyak rubrik. Namun demikian, peserta didik didorong untuk menemukan dan/atau mencari sumber belajar lain.

Semoga buku ini dapat membantumu dalam belajar dan mempraktikkan pendidikan jasmani, olahraga, dan kesehatan. Melalui buku ini, kami berharap dapat mempelajari materi dan diharapkan meningkatkan pengetahuanmu tentang olahraga. Akhirnya, dengan buku ini kamu tumbuh menjadi generasi Indonesia yang sehat, cerdas, dan berakhlak mulia. Selamat belajar!

Buku Siswa Aktif Berolahraga - Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan Kelas VI dapat pula di download melalui link berikut : (Klik Disini)

0 comments:

Post a Comment