Friday, June 5, 2020

Aktif Berolahraga - Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan Kelas V

Aktif Berolagraga

Buku Siswa Aktif Berolagraga - Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan untuk SD/MI Kelas V ini memuat materi permainan bola besar, permainan bola kecil, atletik, senam ketangkasan, senam ritmik, dan renang.

Buku ini juga menyajikan materi daya tahan jantung dan paruparu, penyakit menular dan tidak menular, serta bahaya rokok, minuman beralkohol, dan Napza. Penyajian materi dalam buku ini dilengkapi gambar yang relevan. Penyajian yang demikian akan memudahkanmu menyerap materi.  

Buku ini juga dilengkapi soal dan beragam kegiatan yang dapat meningkatkan pemahamanmu terhadap materi. Penyajian materi dalam buku ini berbasis aktivitas terkait kombinasi gerak dan usaha menjaga kesehatan. Aktivitas tersebut dirancang agar kamu terbiasa melakukan gerak jasmani dengan menyenangkan. Dengan begitu, kamu dapat bereksplorasi dan menemukan informasi secara tidak langsung. Pada kegiatan pembelajaran, kamu menjadi subjek agar dapat mengaktualisasikan mata pelajaran PJOK. 


Semoga buku ini dapat membantumu dalam belajar dan mempraktikkan pendidikan jasmani, olahraga, dan kesehatan. Melalui buku ini, kami berharap dapat mempelajari materi dan diharapkan  meningkatkan pengetahuanmu tentang olahraga. Akhirnya, dengan buku ini kamu tumbuh menjadi generasi Indonesia yang sehat, cerdas, dan berakhlak mulia. Selamat belajar!

0 comments:

Post a Comment